BENTUK SYUKUR DAN PENGAGUNGAN

▪️ ••┈┈✺ ﷽ ✺┈┈•• ▪️ Dari Abdullah bin Abbas radhiyallahu 'anhuma, ia berkisah,
أَنَّ النَّبيَّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ لَمَّا قَدِمَ المَدِيْنَةَ، وَجَدَهُمْ يَصُوْمُوْنَ يَوْمًا، يَعْنِي عَاشُوْرَاءَ، فَقَالُوْا: هَذَا يَوْمٌ عَظِيْمٌ، وَهُوَ يَوْمٌ نَجَى اللهُ فِيْهِ مُوْسَى، وَأَغْرَقَ آلَ فِرْعَوْنَ، فَصَامَ مُوْسَى شُكْرًا لِلهِ فَقَالَ: أَنَا أَوْلَى بِمُوْسَى مِنْهُمْ. فَصَامَهُ، وَأَمَرَ بِصِيَامِهِ.

Tatkala Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam tiba di Madinah, beliau mendapati mereka berpuasa satu hari itu, yaitu hari Asyura. Mereka pun lantas berucap, "Hari ini adalah yang agung. Yakni, saat Allah menyelamatkan Musa dan menenggelamkan Fir'aun beserta pengikutnya. Maka, Musa pun berpuasa sebagai wujud rasa syukur kepada Allah. Kemudian Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda, "Saya lebih utama terhadap Musa dari mereka (orang-orang Yahudi)." Lantas Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam pun berpuasa dan memerintahkan untuk berpuasa. 📚 HR. Al-Bukhari, no.3397 da Muslim, no.1130 Islam adalah agama para nabi seluruhnya. Para nabi dan rasul seluruhnya menegakkan dakwah tauhid. Dakwah untuk memberantas kesyirikan dan menyampaikan kepada kaumnya hanya Allah yang disembah, tiada sekutu bagi Allah. Nabi Musa 'alaihi salam berpuasa Asyura sebagai bentuk pengagungan dan wujud syukur kepada Allah Subhanahu. Bersyukur dengan menunaikan ketaatan kepada Allah Subhanahu. Ya, Allah bantulah kami untuk senantiasa bersyukur kepada-Mu dan ampunilah segenap dosa-dosa kami. Sesungguhnya Engkau Maha Pengampun lagi Maha Penyayang. 🍃🌾🌴🌾🍃🌴🌾🍃🌾🌴 ✍️ Mutiara Faidah : Al-Ustadz Ayip Syafruddin hafidzahullah #faidah #ayat #hadits #tafsir •••┈••••○❁ 🌺 ❁○••••┈•••
Posting Komentar